
Kabupaten Agam memiliki garis pantai sepanjang 43 km. Untuk itu pemerintah Kabupaten Agam akan menanam cemara laut di sepanjang bibir pantai tersebut.
“Saya mempunyai impian garis pantai dengan panjang 43 kilometer ini akan ditanam cemara laut,” kata Bupati Agam Indra Catri dikutip dari Antara Sumbar.
Pada tahun ini Pemerintah Kabupaten Agam mendapat bantuan 10.000 bibit pohon cemara laut dari Kementrian Kelautan dan Perikanan.
Pemerintah Kabupaten Agam nantinya setiap tahun akan melibatkan masyarakat dalam penanaman pohon cemara laut ini. Pohon cemara laut tersebut nantinya dapat berfungsi untung menghambat laju abrasi pantai, tsunami dan mencegah angin kencang melanda perumahan penduduk.
Selain itu dengan adanya pohon cemara laut akan memperindah pemandangan pantai. Apalagi pantai tiku setiap harinya ramai dikunjungi wisatawan loka.
Pemerintah Kabupaten Agam nantinya juga berencana akan membangun tempat berjualan di sekitar pantai. Sehingga nantinya pantai bisa dikelola dan tertata rapi.