infosumbar.net – Rafhely FC akhirnya sukses memetik kemenangan perdana di ajang Profesional Futsal League (PFL) aluas Liga Profesional Indonesia 2024/2025.
Raihan tiga poin tim asuhan pelatih asal Malaysia, Qusmaini Noor Rusli, dengan menundukan Sadakata United, 4-3, pada pertandingan series 2 di Malang, Minggu (12/1/2025) sore.
Terpantau lewat unggahan Instagram (Ig) pfl indonesia, Rafhely FC membobol gawang Sadakata United lewat hetrik Ramadhan Ibrohim pada menit 12′, 30′ 38′ yang diselingi oleh gol Muhammad Sanjaya, menit 32′.
“Rafhely Futsal menunjukan kelasnya dengan mengalahkan Sadakata United. Pertandingan ketat saling kejar gol di series 2 PFL 2024/2025,” tulis akun IG pfl indonesia.
Dikabarkan, Rafhely FC mendapat perlawanan sengit dari Sadakata United. Saling kejar gol, gawang Rafhely yang dikawal Farhan juga dibobol lawan yang diciptakan Dhandi Muhammad, menit 11′, Rizal Musthofa 22′ dan Raisal Anugrah 35′. Skor akhir 4-3 untuk kemenangan Rafhely FC.
Dengan begitu, Rafhely membayar kekalahan laga pertama series 2 pada Sabtu (11/1) kemarin melawan tuan rumah Unggul FC, skor 3-4.
Sebelumnya, tim promosi Liga Futsal Nusantara (LFN) 2024 ini juga mengalami kekalahan 2-4 dari Cosmo JNE Jakarta saat mengawali laga series 1 atau pembuka PFL di Sukoharjo, (22/12/2024) lalu.
Kemenangan penting bagi Rafhely FC dengan catatan tiga pertandingan meraih satu kemenangan dan dua kali kalah.
“Rafhely +3 di Malang! Terimakasih perjuangan nya Pandeka Marawa hari ini,” tulis admin Ig rafhelyfutsal.