
Luiz Suarez, striker kontroversial Barcelona yang didatangkan dari Liverpool pada jendela transfer musim panas lalu dipastikan akan ikut dalam ujicoba Timnas U-19 melawan Barcelona B.
Suarez sendiri saat ini masih menjalani sanksi dari FIFA terkait kasus gigitannya kepada Chielini saat Uruguay kontra Italia pada Piala Dunia 2014 lalu.
Tampilnya Suarez dalam laga melawan Timnas U-19 nanti merupakan keinginannya sendiri. Hal tersebut diungkapkan pelatih Barcelona Luis Enrique.
“Ada banyak nuansa, tapi kami sudah bicara dan ia memang ingin bermain. Ia akan tampil dalam durasi menit sesuai keputusan (pelatih Barca B) Eusebio Sacristas,” kata Luis Enrique dikutip dari Detik Sport.