infosumbar.net – Langkah Semen Padang FC semakin berat dan sulit untuk keluar dari cengkraman zona degradasi Liga 1 2024/2025.
Setelah hasrat untuk merebut poin di pertandingan pekan ke-26 kandas di markas tuan rumah Dewa United. Semen Padang terbenam 0-6 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (5/3/2025) malam kick off pukul 20.30 WIB.
Kekalahan telak Semen Padang berawal dari gol Tasei Marukawa di menit 29′. Dewa United semakin perkasa di babak kedua usai kapten tim Semen Padang, Tin Martic terkena kartu merah langsung dari wasit Agung Setiyawan saat laga baru memasuki menit 48′.
Semen Padang kehilangan tembok lini belakang, Dewa United leluasa mendikte pertahanan tim tamu. Empat gol pun lahir dari striker Dewa United, Alex Martins di menit 61′ 68′ 86′ 90+1′. Skor akhir 6-0 untuk kemenangan tuan rumah.
Tambahan tiga angka untuk Dewa United, membuat tim asuhan Jan Olde Riekerink kokoh di posisi kedua klasemen dengan nilai 49 poin.
Sebaliknya, Semen Padang tetap di peringkat 16, nilai 22 poin. Posisi anak asuh Eduardo Almeida semakin terancam terjun ke dasar klasemen pada pekan ke-26 ini karena dua tim di bawah, Madura United, nilai 21 poin dan PSS Sleman, nilai 19 poin, belum memainkan pertandingan.
Susunan Pemain Dewa United vs Semen Padang FC.
DEWA UNITED: Sonny Stevens; Ferian Rizki Maulana (72′ Ady Setiawan), Brian Fatari, Reva Adi Utama (83′ Rangga Muslim), Alta Ballah; Theo Fillo Numberi (HT Ahmad Noviandani), Hugo Gomes (83′ Septian Satria Bagaskara), Alexis Nahuel Messidoro; Taisei Marukawa, Angelo Meneses (72′ Risto Mitrevski), Alex Martins
SEMEN PADANG FC: Arthur Augusto; Dodi Alexvan Djin (HT Dimas Roni Saputra), Tin Martic (c), Zidane Pramudya Afandi, Frendi Saputra (HT’ Irkham Mila), Bima Reksa; Ricki Ariansyah, Felipe Chaby; Gala Pagamo, Cornelius Stewart, Gala Pagamo (71′ Firman Juliansyah); Bruno Gomes Conceicao.








