infosumbar.net – Langkah Josal FC Piaman di babak 32 besar nasional Liga 4 2024/2025 kian berat. Pada laga kedua Grup T, Kamis (1/5/2025), Josal FC kembali menelan kekalahan usai takluk 0-1 dari tuan rumah Persika Karanganyar di Stadion Angkatan 45.
Gol tunggal kemenangan Persika dicetak Khaiz Rayan pada menit ke-63, memanfaatkan kesalahan fatal lini belakang Josal FC. Backpass dari Wildan Chusnul gagal diantisipasi kiper Rafiq Efendi dan langsung dicocor Khaiz ke gawang kosong.
Kekalahan ini menjadi yang kedua bagi Josal FC, setelah sebelumnya ditekuk Persitara Jakarta Utara dengan skor 2-4. Hasil tersebut membuat mereka terbenam di dasar klasemen sementara Grup T tanpa poin, serta hanya mencetak dua gol dan kebobolan lima kali.
Laga Ketat Sejak Awal
Pertandingan berjalan dalam tempo tinggi sejak wasit Ramdan Mulyadi dari Kota Bandung meniup peluit tanda dimulainya laga. Persika langsung menggempur pertahanan Josal di lima menit awal. Namun, solidnya duet bek tengah Amar Prayogi dan Bima Prahara membuat beberapa umpan silang lawan berhasil dipatahkan.
Josal FC tak tinggal diam. Melalui kecepatan Alil Yalum dan Gibran Tito di sisi sayap, mereka mencoba membongkar pertahanan Persika. Sayangnya, umpan-umpan ke penyerang Atthorick Sonit kerap tidak tepat sasaran.
Pada menit ke-26, sundulan pemain Persika mengancam gawang Josal, namun berhasil disapu Amar Prayogi di garis gawang. Dua menit berselang, tendangan keras kapten Agung Wijaksono ditepis kiper Aryandy Widiansyah.
Peluang Persika kembali hadir di menit ke-35, tetapi tendangan pemain mereka dari jarak dekat membentur kaki Bima Prahara. Skor imbang 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Babak kedua dimulai dengan Josal mencoba skema bola mati lewat tendangan bebas Agung Wijaksono, tetapi belum membuahkan hasil.
Petaka datang di menit ke-63 saat backpass Wildan Chusnul dipotong Khaiz Rayan yang dengan tenang menyarangkan bola ke gawang Josal.
Tertinggal, Josal menaikkan garis tekanan. Pelatih Joni Efendi memasukkan striker tambahan Putra Wulan Dara, mencoba menambah daya gedor bersama Atthorick Sonit. Namun, rapatnya pertahanan Persika membuat upaya Josal kerap kandas.
Justru Josal hampir kembali kebobolan di menit ke-78 lewat serangan balik cepat. Beruntung, striker Persika Muhammad Rizky Fauzan gagal mengontrol bola di depan gawang, sehingga peluang tersebut dipatahkan oleh kiper Rafiq Efendi.
Menjelang akhir laga, peluang dari tendangan bebas kaki kiri Gibran Tito juga belum menemui sasaran, bola melambung di atas mistar. Skor 1-0 untuk Persika bertahan hingga peluit panjang.
Kans Lolos 16 Besar Mengecil
Kekalahan ini membuat peluang Josal FC untuk lolos ke babak 16 besar menipis. Mereka wajib menang di laga terakhir melawan Bintang Timur Atambua, Sabtu (3/5/2025) di Stadion Kebogiro, Boyolali, sambil berharap hasil pertandingan lain berpihak kepada mereka.
“Peluang kami masih ada. Kami akan berjuang maksimal di laga terakhir,” ujar pelatih Josal, Joni Efendi usai pertandingan.
Optimisme serupa disampaikan kapten tim, Agung Wijaksono. “Meski kalah, kami tetap jalankan instruksi pelatih. Masih ada kesempatan lolos saat melawan Bintang Timur,” katanya.
Susunan Pemain
JOSAL FC: Rafiq Efendi; Wildan Chusnul, Bima Prahara, Muhammad Amar Prayogi, Yoga Noviandre; Wahyudi Satria Bunda (56′ Zeer Azzuma), Agung Wijaksono (c), Syafrinaldi; Alil Yalum (81′ Putra Wulan Dara), Gibran Tito Kurniawan, Atthorick Sonit Sanca.
PERSIKA: Aryandy Widiansyah; Anggi Rio Putra, A’an Aris Setyawan, Aan Priyono (c), Roydhatul Shidiq (79′ Ibnul Mubarak); Effendi (58′ Aji Eko Sulistiono), Mohamad Iqbal, Dzira Arfin Kusuma (88′ Tri Wibowo); Khaiz Rayan Ithman Alif, Haidar Nur Afif (79′ Muhammad Khoirul Anam), Rizky Sena Eka Pradana (HT’ Muhammad Rizky Fauzan)
Klasemen Grup T
1) Persika 2-2-0-0 (8:0) 6
2) Bintang Timur 2-1-0-1 (2:8) 3
3) Persitara 2-1-0-1 (5:4) 3
4) Josal FC 2-0-0-2 (2:5) 0
*Bintang Timur unggul head to head
Jadwal dan Hasil Laga Grup T
– Selasa (29/4/2025)
1) Persitara 4-2 Josal FC
2) Persika 7-0 Bintang Timur
– Kamis (1/5/2025)
3) Bintang Timur 2-1 Persitara
4) Josal FC 0-1 Persika
– Sabtu (3/5/2025)
1) 15.15 WIB Persika vs Persitara (Std. Angkatan 45 Karanganyar)
2) 15.15 WIB Josal FC vs Bintang Timur (Std. Kebogiro, Boyolali)








