Infosumbar.net – Ajang bergengsi Piala Asia U20 2025 akan segera dimulai pada 12 Februari hingga 1 Maret 2025 di Shenzhen, China.
Turnamen ini akan menampilkan 16 tim terbaik Asia yang akan bersaing di fase grup sebelum melaju ke babak gugur.
Pembagian Grup Piala Asia U20 2025
Ke-16 tim peserta terbagi dalam empat grup, masing-masing berisi empat tim:
- Grup A: Australia, Kirgizstan, Qatar, China
- Grup B: Irak, Korea Utara, Arab Saudi, Yordania
- Grup C: Uzbekistan, Yaman, Iran, Indonesia
- Grup D: Korea Selatan, Suriah, Jepang, Thailand
Dua tim teratas dari setiap grup akan melangkah ke babak perempat final yang dijadwalkan pada 22-23 Februari.
Semifinal akan berlangsung pada 26 Februari, sementara laga final digelar pada 1 Maret 2025.
Jadwal Lengkap Fase Grup Piala Asia U20 2025
Grup A
- 12 Februari 2025
- Australia U20 vs Kirgizstan U20 – 16.15 WIB
- China U20 vs Qatar U20 – 18.30 WIB
- 15 Februari 2025
- Qatar U20 vs Australia U20 – 16.15 WIB
- Kirgizstan U20 vs China U20 – 18.30 WIB
- 18 Februari 2025
- China U20 vs Australia U20 – 18.30 WIB
- Kirgizstan U20 vs Qatar U20 – 18.30 WIB
Grup B
- 13 Februari 2025
- Irak U20 vs Korea Utara U20 – 15.00 WIB
- Yordania U20 vs Arab Saudi U20 – 19.30 WIB
- 16 Februari 2025
- Korea Utara U20 vs Yordania U20 – 19.30 WIB
- Arab Saudi U20 vs Irak U20 – 19.30 WIB
- 19 Februari 2025
- Irak U20 vs Yordania U20 – 19.30 WIB
- Arab Saudi U20 vs Korea Utara U20 – 19.30 WIB
Grup C
- 13 Februari 2025
- Uzbekistan U20 vs Yaman U20 – 17.15 WIB
- Iran U20 vs Timnas Indonesia U20 – 19.30 WIB
- 16 Februari 2025
- Yaman U20 vs Iran U20 – 17.15 WIB
- Timnas Indonesia U20 vs Uzbekistan U20 – 19.30 WIB
- 19 Februari 2025
- Uzbekistan U20 vs Iran U20 – 19.30 WIB
- Timnas Indonesia U20 vs Yaman U20 – 19.30 WIB
Grup D
- 14 Februari 2025
- Korea Selatan U20 vs Suriah U20 – 15.00 WIB
- Jepang U20 vs Thailand U20 – 17.15 WIB
- 17 Februari 2025
- Suriah U20 vs Jepang U20 – 15.00 WIB
- Thailand U20 vs Korea Selatan U20 – 17.15 WIB
- 20 Februari 2025
- Jepang U20 vs Korea Selatan U20 – 15.00 WIB
- Suriah U20 vs Thailand U20 – 17.15 WIB
Timnas Indonesia U20 akan menghadapi tantangan berat di Grup C, bersaing dengan Iran, Uzbekistan, dan Yaman.
Laga perdana Garuda Muda melawan Iran pada 13 Februari akan menjadi ujian pertama dalam perjalanan mereka di turnamen ini.
Tetap pantau perkembangan Piala Asia U20 2025 dan dukung Timnas Indonesia dalam perjuangan mereka di kancah internasional!