infosumbar.net – Persatuan Sepak Bola Padang Panjang (PSPP) resmi menunjuk Suprianto, selaku pelatih kepala yang menukangi tim untuk kompetisi Liga 4 2025 zona Asprov PSSI Sumbar.
Ia membenarkan hal ini kepada infosumbar, saat konfirmasi via pesan WhatsApp (WA) pada Jumat (24/1/2025).
“Ya, siap. Info kini masih seleksi pemain tahap 1 dan 2,” katanya.
Suprianto dibantu asisten pelatih, Ari Pratama dan Dedi Kurniawan. Ia mengatakan langsung menggelar seleksi pembentukan untuk menemukan komposisi tim yang solid dan kompetitif untuk menghadapi tantangan Liga 4.
“Kepercayaan ini sebagai tantangan besar, mengingat nama besar PSPP di dunia sepak bola,” tuturnya.
Ia optimistis bisa membawa tim ke arah yang lebih baik dengan dukungan semua pihak.
“PSPP sudah memiliki nama besar. Namun, dengan dukungan semua pihak dan waktu yang berjalan, saya yakin tim ini bisa berkembang. Untuk komposisi pemain, kami akan melihat kondisi seleksi saat ini. Jika cukup, kami akan memberdayakan pemain yang ada,” ujar Suprianto.
Ia juga menekankan pentingnya dukungan masyarakat Padang Panjang untuk perjuangan PSPP. Menurutnya, semangat dan dukungan dari warga kota adalah elemen penting dalam mencapai kesuksesan.
“Insyaallah, saya siap memberikan yang terbaik untuk tim ini. Dukungan dari masyarakat sangat penting bagi kami untuk mewujudkan harapan bersama. Kami ingin mengembalikan kebanggaan masyarakat terhadap PSPP,” tambahnya.
Profil Suprianto
Suprianto kelahiran Medan, 3 Januari 1974. Ia memiliki catatan panjang di sisi kepelatihan sepak bola. Pemegang lisensi A AFC, pernah menangani sejumlah tim, seperti PSBS Biak EPA, Tim Porwil Provinsi Jambi, Timnas Pelajar U-17, Persiraja EPA, Pespessel, PPLM Nasional, PPLP Sumbar, PON Sumbar, hingga menjadi asisten pelatih di PSCS Cilacap Liga 2.
Manajemen mengharapkan Suprianto bisa mencapai target yang diharapkan di Liga 4 dan mengembalikan kejayaan sepak bola Padang Panjang.
Kilas Balik PSPP musim lalu di Liga 3 2023/2024
Pada musim Liga 3 2023/2024 lalu, PSPP menduduki runner up zona Asprov PSSI Sumbar ketika dilatih Apri Giri Marwanto. PSPP berhak ke putaran nasional bersama juara Sumatera Barat, Josal FC Piaman.
Di putaran nasional, PSPP gagal melaju ke babak 32 besar. Klub milik Pemerintah Kota Padang Panjang dengan Ketua Umum, terhenti di babak awal 80 Besar Nasional se-Indonesia.
PSPP finish di peringkat keempat klasemen akhir penyisuhan grup P dengan 3 poin. Hasil, satu kemenangan lawan Talenta Banua Martapura dan tiga kekalahan dari NZR Sumbersari Malang, UHO MZH Kendari serta Kalbar United di Stadion Gajayana Kota Malang.