infosumbar.net – Barito Putera memupus ambisi Semen Padang untuk meraih poin tandang pada pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2024/2025 di Stadion Demang Lehman, Sabtu (8/2/2025).
Itu setelah dua gol tuan rumah Barito Putera membobol gawang Semen Padang sepanjang dua babak pertandingan. Tim tamu hanya mampu menciptakan gol semata wayang sehingga skor akhir 2-1 untuk Barito Putera.
Sekilas Pertandingan
Babak pertama bermula, Barito Putera tancap gas saat pertandingan belum semenit berjalan. Penyerang Matias Mier mencocor bola umpan Moreno Ciorciari dengan sepakan kaki kiri ke sisi kanan penjaga gawang Semen Padang, Arthur Augusto di detik 28′.
Kebobolan cepat, Semen Padang meningkatkan fokus permainan. Memasuki menit 10′, umpan Felipe Chaby disambut Irkham Mila dengan melesatkan bola ke atas jaring gawang Barito Putera.
Kedudukan sama kuat, tempo laga meninggi saling serang dan jual beli peluang. Pada menit 41′ Semen Padang memberikan tekanan ke pertahanan tuan rumah. Umpan silang Firman Juliansyah disundul Dodi Alexvan Djin yang masuk ke kotak penalti Barito. Bola tepat dalam pelukan penjaga gawang Satria Tama.
Situasi duel bola atas itu berujung benturan antara Dodi Alex dengan bek Barito Novan Setya Sasongko. Keduanya beradu kepala dan harus mendapatkan perawatan. Beruntung keduanya kembali bisa melanjutkan permainan, Babak pertama pun berakhir sama kuat 1-1.
Di babak kedua, intensitas pertandingan semakin tinggi. Kedua tim bermain terbuka untuk membuka celah. Semen Padang nyaris unggul di menit 46′. Tendangan keras Irkham Mila menerpa mistar gawang Barito.
Barito Putera yang tak mau dipermalukan di laga perdana kembali ke Stadion Demang Lehman, terus berupaya ambil alih kendali permainan. Tetapi skuad Semen Padang meladeni dengan ketat.
Permainan cepat Barito Putera membuat fisik pemain Semen Padang terkuras di laga Sabtu sore ini. Tiga pergantian pemain sekaligus dilakukan pelatih Eduardo Almeida.
Dwi Geno Nofiansyah, M. Zidane Afandi dan Gala Pagamo masuk dengan menarik keluar Dodi Alexvan Djin, Bima Reksa dan Firman Juliansyah.
Pada menit ke-76, Semen Padang sempat mengancam lewat serangan balik cepat yang dimotori Cornelius Stewart yang masuk di awal babak kedua menggantikan Rosad Setiawan. Tetapi umpan Stewart tidak tepat kepada Bruno Gomes.
Barito Putera yang juga mengubah komposisi pemain sedikit lebih atraktif mengkreasi serangan. Ditambah dukungan suporter, memaksa Semen Padang berada dalam tekanan.
Pada menit 78′, pertahanan Semen Padang runtuh. Umpan dada Murilo Mendes yang mengarah kepada Jaime Moreno gagal diantisipasi duet bek Semen Padang, Ricki Ariansyah dan Tin Martic. Tak terkawal, Jaime Moreno dengan mudah menempatkan bola ke sisi kiri gawang Semen Padang.
Skor 2-1, Semen Padang bekerja keras membalas. Pada menit 87′, tendangan Felipe Chaby masih menyamping dari sasaran. Tim tamu terus berupaya untul menyamakan kedudukan. Tetapi tak kunjung berhasil hingga babak kedua tuntas. Kemenangan menjadi milik Barito Putera.
Kekalahan bagi Semen Padang, memperburuk situasi untuk keluar zona degradasi, tetap berada di posisi ke-17 klasemen sementara dengan nilai 17 poin. Sebaliknya, mengangkat posisi Barito Putera naik ke peringkat 13 dengan 22 poin.
Susunan Pemain
BARITO PUTERA: Satria Tama; Aditiya Daffa, Anderson Do Nascimento Carneiro, Renan Silva, Novan Setya Sasongko (88′ Ilham Zusril Mahendra); Tegar Infantrie (71′ M. Firly), Levy Clement Madinda, Henry Matias Mier (68′ Nathanael Siringoringo); Rizky Pora (68′ Murilo Mendes); Lucas Morellato, Jaime Moreno
SEMEN PADANG: Arthur Augusto; Dodi Alekvan Djin (64′ Dwi Geno Nofiansyah), Tin Martic, Ricki Ariansyah, Bima Reksa (64′ M. Zidane Afandi); Alhassan Wakaso, Rosad Setiawan (c) (46′ Cornelius Stewart); Firman Juliansyah (Dewa Erlangga Sapalas), Irkham Zahrul Mila (64′ Gala Pagamo), Felipe Chaby; Bruno Gomes Conceicao