infosumbar.net – Semen Padang FC kembali menemui jalan buntu dalam meraih kemenangan perdana di Stadion Agus Salim.
Pada laga pekan ke-21 Liga 1 2024/2025 menjamu Maluku Utara (Malut), Minggu (2/2/2025), Semen Padang FC harus puas berbagi angka 1-1.
Hasil imbang yang juga menggagalkan langkah tim asuhan Eduardo Almeida untuk keluar dari zona degradasi.
Semen Padang hanya menambah nilai 1 angka menjadi total 17 poin, tetap di posisi ke 16. Sebaliknya nilai Malut United total 29 poin, berada di peringkat ke 10.
Jalan Pertandingan
Semen Padang tampil menekan sejak menit awal. Serangan demi serangan dilancarkan tim Kabau Sirah.
Tuan rumah menciptakan peluang beruntun lewat sepakan keras Bruno Gomes di menit 13, tendangan Gala Pagamo dari luar kotak penalti di menit 23.
Lagi lagi pada menit 28′, percobaan Bruno Gomes melebar tipis ke sisi kanan kiper. Tiga menit berselang, giliran tendangan kaki kiri Felipe Chaby di menit 31, ditepis kiper Malut United Wagner Augusto.
Malut United juga berusaha melahirkan peluang melalui kecepatan Yakob Sayuri. Tetapi, kedisiplinan organisasi pertahanan Semen Padang mematahkan kerja keras tim tamu.
Tuan rumah Semen Padang pun tidak patah arang, terus mencari celah untuk menciptakan gol. Memasuki menit 44′ tendangan keras Gala Pagamo masih bisa diamankan Wagner Augusto. Skor kaca mata hingga jeda
Di babak kedua, Semen Padang tetap dengan pemain yang sama serupa babak pertama. Malut United memasukan Rifal Lastori dan Manahati Lestusen.
Semen Padang langsung melancarkan tekanan deras ke pertahanan Malut United. Tetapi masih kesulitan menembus area kotak 16 lawan.
Pada menit 60′, Semen Padang melakukan pergantian pemain untuk menambah darah segar di tengah terik matahari sore. Rosad Setiawan dan Gala Pagamo keluar, masuk Zidane Pramudya Afandi dan Irkham Zahrul Mila.
Dua menit kemudian Malut United juga mengganti motor serangan Jonathan Bustos dengan Adriano Duarte Castanheira.
Perubahan ini menaikkan tempo permainan. Pada menit ke-68, sebuah skema cepat dibangun lewat sisi sayap kiri. Pergerakan eksplosif Cornelius Stewart menembus pertahanan Malut United. Ia melepaskan umpan ke tengah kotak penalti yang disambut sundulan Felipe Chaby. Gawang Malut United bobol, skor 1-0 untuk Semen Padang.
Unggul, Semen Padang makin bersemangat tambah gol. Malut United tidak mau kalah dan meningkatkan intensitas serangan. Kedua tim terlibat perebutan-perebutan si kulit bundar yang memantik sejumlah perseteruan antara kedua kubu.
Pada menit 82′, Semen Padang nyaris memperbesar keunggulan. Serangan balik cepat usai gagalnya penguasaan bola pemain Malut yang terjatuh langsung dialirkan ke sisi sayap kanan yang ditempati Irkham Mila.
Mila melambungkan bola ke dalam kotak penalti Malut. Sundulan Bruno Gomes tipis saja melintir di sisi kiri gawang Malut.
Namun, situasi tersebut mengundang protes skuad Malut United yang menganggap pemain Semen Padang tidak fair play membuang bola ke luar lapangan karena ada pemain Malut yang tergelatak di depan kotak penalti Semen Padang.
Konflik dan saling bersitenggang antara kedua pemain melahirkan kartu kuning kepada Felipe Chaby dan kiper Malut, Wagner Augusto.
Pertandingan berlanjut, Malut memasukan Diego Maximo Martinez Adorno pada menit 85′ menggantikan Junior Brandao.
Dua menit berselang, Adorno membobol gawang Semen Padang usai menang duel atas Ricki Ariansyah. Sundulan terarah ke sudut kanan gawang gagal ditepis Arthur Augusto. Skor 1-1.
Semen Padang tersentak dan coba kembali menggempur pertahanan Malut, memaksimalkan waktu babak kedua tersisa. Tetapi, upaya tim tuan rumah tak jua berhasil sampai laga tuntas. Kedudukan imbang 1-1.
Daftar Susunan Pemain
SEMEN PADANG FC: Arthur Augusto; Dodi Alexvan Djin (66′ Dwi Geno Nofiansyah), Tin Martic, Ricky Ariansyah, Bima Reksa; Alhassan Wakaso, Rosad Setiawan (c) (60′ Zidane Pramudya Afandi); Filipe Chaby; Cornelius Stewart, Gala Pagamo (60′ Irkham Zahrul Mila); Bruno Gomes Conceicao
MALUT UNITED: Wagner Augusto Guimaraes Dos Santos; Wahyu Prasetyo (HT’ Rifal Lastori), Jesus Maria Meneses Sabater, Safrudin Tahar, Yance Sayuri; Wbeymar Angulo Mosquera, Jonathan Ezequiel Bustos (62′ Adriano Duarte Casthaneira), Muhammad Darel Valentino (HT’ Manahati Lestusen); Sony Norde, Jose Brandao Goncalves Junior (86′ DMM Adorno), Yakob Sayuri (75′ Fredyan Wahyu)