Kamis (15/5) malam perampok melakukan aksi di sebuah rumah di Jorong Alai, Nagari Koto Malintang, Kec. Tanjung Raya, Kabupaten Agam. Kali ini yang menjadi korban adalah Rumiyati (40).
Akibat kejadian ini korban mengalami trauma dan sempat pingsan. Selain itu korban juga mengalami kerugian materi hingga Rp 100 juta.
Kasus ini saat ini tengah diselidiki oleh pihak polsek Tanjung Raya. Jumlah pelaku pun sampai saat ini belum diketahui secara pasti karena korban pun masih mengalami trauma.
“Kita belum mengetahui berapa jumlah tersangka perampokan, karena korban masih trauma akibat kejadian ini,” kata Kapolres Agam AKBP Asep Ruswanda dikutip dari Antara Sumbar.
Kapolres Agam, AKBP Asep Ruwanda pun menghimbau kepada warga agar meningkatkan kewaspadaan. Warga juga diminta untuk mengunci rumah ketika bepergian maupun ketika sedang sepi.