Infosumbar.net – Tiga orang warga di Lampayo, Jorong Simpang Sawah Baliak, Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok dilaporkan menjadi korban tertimpa pohon kelapa pada Senin (20/1/2025).
Kalaksa BPBD Kabupaten Solok, Irwan Effendi mengatakan, kejadian naas tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 WIB.
“Ketiga orang korban berprofesi sebagai jasa pemetik atau pemungut buah kelapa, kejadian terjadi saat ketiganya sedang mengambil buah kelapa,” katanya kepada infosumbar.net.
Saat bekerja, tanpa diduga salah satu pohon kepala tumbang dan menimpa ketiganya.
“Pohon kelapa tersebut tumbang secara tiba-tiba. Padahal saat kejadian cuaca tidak hujan maupun angin kencang,” tambahnya.
Akibat dari peristiwa ini, satu orang korban atas nama Zulkifli (43) warga Pabatuangan, Jorong Kajai, Nagari Koto Baru, meninggal dunia.
“Satu orang korban meninggal dunia dan telah dievakuasi oleh TRC BPBD Kabupaten Solok yang bekerjasama dengan Damkar serta PMI Kabupaten Solok,” tandasnya.
Sedangkan dua orang lainnya mengalami luka berat dan ringan telah dibawa ke rumah sakit untuk mendaptkan perawatan. (Ayi)