Infosumbar.net – Serah terima jabatan pada sejumlah pejabat utama (pju) Polres Solok digelar pada Kamis (9/1/2025) di Mako Polres Solok.
Adapun sertijab ini dipimpin langsung oleh Kapolres Solok, AKBP Muari. Pada kesempatan tersebut, ia berharap pejabat yang baru dapat memberikan pengabdian sebagai pengayom dan pelayan masyarakat.
“Berikan kontribusi uang maksimal dengan menambah wawasan, dan pola pikit serta prasarana dalam mengabdikan diri kepada Polti khususnya kepada masyarajat Kabupaten Solok,” katanya.
Lebih lanjut, menurut AKBP Muari, serah terima jabatan pada setiap organisasi merupakan hal biasa untuk kepentingan regenerasi serta penyegaran organisasi Polri.
“Saya ucapkan selamat datang di Polres Solok. Saya minta kepada kasat yang batu untuk dapat segera menyesuaikan diri. Apalagi disini semuanya sudah berpengalaman semoga ini dapat menjadi landasan agar dapat menjalankan tugas dengan baik,” ungkapnya.
Sementara itu, dua pejabat utama yang berganti tersebut yakni Kasat Resnarkoba Polres Solok yang sebelumnya di jabat oleh IPTU Oon Kurnia Ilahi, digantikan oleh IPTU Rico Putra Wijaya yang sebelumnya merupakan Kasat Resnarkoba Polres Solok Kota.
Sedangkan kasat Reskrim Polres Solok, AKP Idris Bakara, digantikan AKP Efrian Mustaqim Batiti, yang sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Agam. (Ayi)