Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) akan mengumumkan hasil kelulusan CPNSD tahun 2013 pada Selasa (24/12).
Melalui website resminya, Pemprov Sumbar akan mengumumkan hasil CPNSD 2013 esok (24/12) dimana pengumuman CPNSD untuk Pemprov Sumbar dapat dilihat di:
- sumbarprov.go.id
- sscn.bkn.go.id
- dan koran lokal
Pengumuman hasil tes CPNSD semula direncanakan pada tanggal 4 desember lalu, namun mengalami penundaan dan dijadwalkan kembali pada 24 desember 2013.
Penundaan ini terjadi karena merujuk kepada surat dari Menteri PAN-RB nomor 10 tahun 2013 khususnya terkait pengumuman CPNS pelamar umum dan tenaga honorer K-II. Keputusan ini dihasilkan setelah melalui rapat Panitia Seleksi Nasional Calon Pegawai Negeri Sipil (PANSELNAS CPNS) yang dilaksanakan pada 2-5 Desember 2013.