Infosumbar.net – Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Barat menyiapkan ajang yang membuka ruang warga binaannya dan petugas untuk saling berhadapan dalam sebuah ajang. Kegiatan ini nantinya akan dipusatkan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Padang.
Menurut Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Barat, Haris Sukamto, ajang ini akan tersaji dalam kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap) di jajaran Kantor Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat. Ada sejumlah cabang olahraga yang akan dipertandingkan, di antaranya, Tenis Lapangan, Tenis Meja, Bola Voli, Mini Soccer, Bulu Tangkis, dan Domino.
“Kegiatan ini dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-59. Porsenap mempertemukan petugas dan juga Warga Binaan Pemasyarakatan dari seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Kota Padang dan Pariaman dalam kompetisi berbagai cabang olahraga, seperti ” ungkap Haris, pada Sabtu (11/3/2023).
Ia berharap kepada kita semua yang hadir dan yang ikut dalam kegiatan ini, dapat menjunjung tinggi sportivitas, dan menjadikan ajang ini sebagai upaya menjalin persaudaraan dan silaturrahim. Selain itu, Haris yang juga membuka even itu menyebut ajang ini juga untuk saling berbagi pengetahuan dan teknik dalam meningkatkan kualitas dunia olahraga khususnya bagi petugas pemasyarakatan di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat.
Sementara itu Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Padang, Muhammad Mehdi, mengatakan pihaknya turut menyambut kegiatan Porsenap sebagai bagian dari perayaan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-59.
“Rumah Tahanan Kelas IIB Padang siap menjadi tuan rumah perlombaan berbagai cabang olahraga yang di lombakan di Porsenap”, ungkap Mehdi. (*)