infosumbar.net – Kecelakaan yang menewaskan seorang siswi SMA di Jalan Bungus Teluk Kabung pada 3 Februari lalu, menimbulkan dugaan bahwa penyebabnya adalah pasir dan cangkang yang berserakan di jalan. Namun, kesaksian warga setempat membantah hal tersebut.
Arif, seorang warga yang sering membantu mengatur lalu lintas di lokasi kejadian, serta Febi, seorang petugas keamanan PT. CP, menyatakan bahwa kecelakaan serupa sudah sering terjadi di lokasi itu.
Diakuinya, penyebab utama bukan pasir atau cangkang, melainkan kondisi jalan yang berlubang dan bahu jalan yang terlalu tinggi.
“Kalau ada yang mengatakan kecelakaan terjadi karena pasir dan cangkang yang berserak, itu tidak benar. Waktu kejadian, tidak ada pasir atau cangkang di jalan,” katanya, Selasa (4/2/2025).
Febi turut menguatkan pernyataan tersebut. Menurutnya, banyak kecelakaan ringan yang terjadi di lokasi akibat pengendara kehilangan keseimbangan saat menghindari lubang atau bahu jalan yang tinggi.
“Kecelakaan kemarin bukan karena pasir dan cangkang, tapi karena kondisi jalan yang rusak. Hampir setiap minggu ada yang jatuh di sini, tapi pemerintah daerah tidak pernah peduli,” ujarnya
Masyarakat setempat meminta pemerintah untuk tidak hanya menyalahkan pengusaha pengangkut pasir, cangkang, dan batu bara. Mereka menilai, perbaikan infrastruktur harus menjadi prioritas agar kecelakaan tidak terus terjadi.
“Jangan jadikan kejadian ini sebagai alasan untuk menyalahkan pihak tertentu. Pemerintah daerah juga harus introspeksi dan segera memperbaiki jalan,” ungkapnya.(Bul)