Infosumbar.net- Kebakaran hebat kembali terjadi di Pasar Raya Padang. Sebanyak 40 lebih kios hangus dilahap si ‘Jago Merah’, Rabu (17/5/2023) pagi.
Lokasi kejadian berada di Jalan Yamin, Kelurahan Kampung Jao, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, tepatnya di depan Matahari Lama.
“Ya, kejadiannya sekitar pukul 07.19 WIB. Sebanyak 40 lebih kios fase 7 mengalami rusak berat,” kanta Kepala Bidang Operasi (Kabid Ops) dan Sarana Prasarana (Sarpras) Dinas Damkar Kota Padang, Sutan Hendra.
Dikatakannya, peristiwa itu dilaporkan salah seorang pedagang di lokasi tersebut bernama Afsah (48). Saksi melihat api berasal dari salah kios.
“Saksi ini melihat api membesar dari salah satu kios. Namun setelah kita sampai di lokasi, kondisi kios sangat dan padat, sehingga api mudah merembes ke bangunan lainnya,” jelasnya.
“Sekitar setengah jam kurang, api berhasil dipadamkan. Saat ini masih dalam proses pendinginan,” katanya lagi.
Sutan Hendra membeberkan, kerugian yang dialami akibat kebakaran ditaksir sekitar 1,2 miliar. Sedangkan untuk penyebab kebakaran belum diketahui.
“Untuk penyebab kebakaran belum diketahui. Proses penyelidikan kita serahkan kepada pihak kepolisian,” ungkapnya.
Dalam melakukan pemadaman, Damkar mengerahkan 10 unit armada dengan personel sebanyak 100 orang. Sementara petugas di lokasi yakni dari Damkar Kota Padang, PLN, unsur Polri, TNI, Satpol PP, Dishub, Disdag dan PMI. (Bul)