
Hari ini Indonesia resmi memiliki Presiden dan Wakil Presiden yang baru yaitu Joko Widodo dan Jusuf Kalla. Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno pun memberikan selamat kepada keduanya.
Selain itu lebih jauh Irwan Prayitno menyatakan bahwa Sumbar siap mendukung penuh program-program yang akan dijalankan oleh pemerintahan yang baru.
“Pemerintah Sumatera Barat akan mendukung penuh program pembangunan dalam pemerintahan yang baru,” kata Irwan Prayitno seperti dikutip dari Antarasumbar.
Selain menyatakan mendukung program pemerintahan yang baru, Irwan juga mengajak masyarakat untuk berpikir sebagai kesatuan dalam NKRI dan menghilangkan perbedaan-perbedaan yang dapat melemahkan bangsa.