Infosumbar.net – Sejumlah ruas jalan di Bukittinggi ditutup saat Police Women Run 2025 yang digelar pada Minggu (10/8/2025).
Kanit Turjawali Polresta Bukittinggi, Iptu Abdi Prayono mengatakan, Police Women Run 2025 ini mulai star pukul 06.30 WIB dan akan berakhir sekitar pukul 09.00 WIB.
“Sekitar 2,5 jam akses lalu lintas ditutup atau dialihkan. Kita minta masyarakat bersabar dan mencari jalur alternatif,” katanya.
Di sekitar Jam Gadang, arus akan dialihkan. Di depan Hotel Monopoli, arus akan dialihkan ke arah Kampung Cina.
“Areal Jam Gadang kita tutup sementara,” katanya lagi.
Selain penutupan di sekitar Jam Gadang, sejumlah titik lain juga akan mengalami pembatasan akses.
Jalur dari arah Kebun Binatang juga akan dialihkan demi kelancaran dan keamanan pelari. Arus dari arah Kebun Binatang juga akan dialihkan ke arah Kampung Cina.
“Akses belok kiri dari Kebun Binatang melalui depan Ramayana juga akan kita tutup. Semua akses yang dilewati pelari disterilkan,” terangnya.
Penutupan jalan diberlakukan di berbagai persimpangan utama kota, termasuk Simpang Meme, Simpang Nurul Haq, Simpang Wowo, Simpang Sovia, Simpang Parak Kopi, dan Simpang DPRD. Titik-titik ini dianggap vital karena merupakan jalur yang akan dilalui ribuan peserta.
Acara Police Women Run 2025 ini diprediksi akan diikuti sekitar 3.700 peserta dari berbagai daerah.
Peserta terdiri dari berbagai kalangan, termasuk personel kepolisian wanita, pelajar, serta masyarakat umum yang mendaftar melalui panitia penyelenggara.








