Infosumbar.net – Mayat laki-laki A (48) ditemukan tergeletak di kamar kos Komplek Belakang RSAM, Kelurahan Bukit Apit Puhun, Kecamatan Guguk Panjang, Kota Bukittinggi.
Kapolsekta Bukittinggi, Kompol Zamzami mengatakan, mayat pria itu ditemukan Senin 13 Februari 2023 pukul 19.00 WIB.
Pria asal Kota Padang itu diketahui bekerja di salah satu hotel di Bukittinggi.
Jasad ditemukan pertama kali oleh masyarakat yang melihat kamar kos terkunci seharian.
“Saksi mengintip lewat jendela dan melihat A tidak sadarkan diri dalam posisi telentang di atas kasur,” kata Kompol Zamzami.
Selanjutnya, polisi bersama masyarakat mendobrak pintu kamar dan A sudah dalam kondisi meninggal.
“Selanjutnya kita bersama Unit Inafis Polresta Bukittinggi melakukan olah TKP dan jenazah dibawa ke Rumah Sakit Ahmad Muchtar Bukittinggi oleh tim PMI untuk dilakukan pemeriksaan,” ujarnya.
Dari hasil olah TKP, kata Kompol Zamzami tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.
“Untuk mengetahui penyebab kematian akan dilakukan pemeriksaan oleh dokter forensik RSAM bukittinggi,” pungkasnya.(rdv)