Infosumbar.net- Beredar isu bahwa Presiden Prabowo Subianto akan kembali melakukan reshuffle kabinet, dan melantik sejumlah menteri baru sore ini, Rabu, (17/9/2025).
Beberapa nama mencuat sebagai kandidat kuat yang akan dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto. Mereka adalah Purnawirawan TNI, Djamari Chaniago yang diisukan akan dilantik menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolkam). Menteri BUMN sekaligus ketua umum
PSSI, Erick Tohir sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).
Kemudian, ada Rektor IPB, Arif Satria, yang digadang-gadang akan menjadi Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Afriansyah Noor sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) menggantikan Immanuel Ebenezer Gerungan yang dicopot akibat kasus pemerasan sertifikat K3.
Lalu, Rohmat Marzuki dari partai Gerindra yang juga diisukan akan dilantik menjadi Wakil Menteri Kehutanan (Wamenhut). Farida Faricha dari partai PKB yang dikabarkan akan mengisi posisi sebagai Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop).
Nama terakhir yang dikabarkan akan dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto adalah Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Wamenkomdigi), Angga Raka Prabowo, yang akan dilantik untuk menjabat sebagai Kepala Kantor Komunikasi Presiden (PCO), setelah Hasan Nasbi memilih mengundurkan diri.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada kepastian apakah nama-nama tersebut benar akan dilantik sebagai menteri baru oleh Presiden Prabowo Subianto. Namun, berdasarkan pengalaman dan latar belakang dari nama-nama di atas, bukan tidak mungkin mereka akan ditunjuk menjadi menteri baru memimpin Indonesia. (*)








