Lebih dari 1.100 peserta dari 7 provinsi dari Sumatera dan Jawa mengikuti event Padang Adventure 2 tahun 2013 di Kota Padang. Event ini juga dihadiri oleh Walikota Padang Fauzi Bahar dan Gubernur Sumbar Irwan Prayitno serta tokoh masyarakat Pauh dan Kuranji.
Acara Padang Adventure 2 tahun 2013 ini dibuka secara resmi oleh Walikota Padang Fauzi Bahar dan dilepas langsung oleh Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno di Terminal Mini, Kapalo Koto kecamatan Pauh.
Dalam sambutannya Walikota Padang, Fauzi Bahar menyambut positif event ini melihat banyaknya peminat acara ini. Lebih jauh Fauzi Bahar mengatakan event ini harus didukung oleh semua pihak dan perlu diberikan fasilitas agar mendapat kepercayaan pada tahun-tahun selanjutnya.
Fauzi Bahar juga menyatakan bahwa event Padang Adventure ini akan menjadi kalender tetap untuk Kota Padang dan Sumbar. Bahkan menurutnya event ini bisa menjadi kalender event Internasional.
Sementara itu Gubernur Irwan Prayitno mengajak semua peserta untuk menikmati indahnya alam Ranah Minang sembari berolah raga.