Infosumbar.net- Sumatera Barat memiliki pemandangan alam serta keindahan yang memanjakan mata.
Letaknya yang strategis menjadikan Sumbar memiliki banyak tempat wisata alam yang memukau. Salah satunya Daima Moosa Glamping Park.
Daima Moosa Glamping Park beralamat di Jl. Rawang No.1, Lubuk Selasih, Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok.
Obyek wisata ini bertema wisata alam dengan konsep camping mewah. Selain menginap, pengunjung juga bisa sekedar nongkrong dan menikmati beragam menu makanan dan minuman di area cafe dan resto dengan set tempat duduk yang berada lantai atas.
Lokasinya yang dikelilingi perbukitan, Gunung dan pepohonan hijau, serta udara sejuk, menambah kesan nuansa alam yang semakin dekat.
Cafe ini terdiri dari dua lantai area outdoor dan area indoor. Di dalam area indoor pengunjung bisa memesan sejumlah menu dan banyak tersedia set tempat duduk.
Pengujung bisa memesan menu, seperti fried noodle, fried rice, fried kway teao, boiled noodle original, chicken nugget, French fries, chicken nugget, banana platter, fruit platter.
Serta minuman seperti Americano coffee, cappuccino, kopi tubruk, hot tea, hot chocolate, hot lemon tea, iced tea, iced coffee, iced chocolate, iced lemon tea.(*)