Infosumbar.net – Pemerintah masih menyalurkan berbagai program bantuan sosial (bansos) pada 2025. Salah satunya adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2025, yang juga dikenal dengan istilah bansos sembako 2025.
Program ini memberikan bantuan senilai Rp200 ribu per bulan yang disalurkan setiap tiga bulan sekali dalam bentuk e-voucher. Penerima manfaat dapat membelanjakan e-voucher tersebut di warung mitra resmi untuk membeli kebutuhan pokok, seperti beras, minyak goreng, telur, dan bahan pangan lainnya.
Jadwal Pencairan Bansos BPNT 2025
Saat ini, bulan Agustus 2025 masih masuk dalam periode pencairan Tahap 3, yang mencakup bantuan untuk bulan Juli, Agustus, dan September 2025.
Setelah itu, penyaluran akan dilanjutkan ke Tahap 4 pada periode Oktober, November, dan Desember 2025.
Cara Cek Daftar Penerima Bansos BPNT 2025
Bagi masyarakat yang ingin memastikan apakah masih terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM), pengecekan bisa dilakukan secara online melalui laman resmi Cek Bansos Kemensos Go Id 2025.
Berikut langkah-langkahnya:
-
Buka laman resmi cekbansos.kemensos.go.id.
-
Masukkan data wilayah sesuai KTP: Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
-
Ketik nama sesuai KTP.
-
Masukkan kode verifikasi yang tertera pada layar. Jika kurang jelas, klik ikon untuk mendapatkan kode baru.
-
Klik tombol CARI DATA.
Jika nama masih terdaftar di DTKS Kemensos RI, maka masyarakat berhak menerima pencairan bansos pada periode berikutnya.
Catatan Penting
Bansos BPNT 2025 tahap 4 akan dicairkan pada Oktober hingga Desember 2025, sehingga masyarakat dihimbau segera melakukan pengecekan agar tidak ketinggalan informasi.








